Anak adalah titipan Tuhan yang sangat berharga. Untuk beberapa dari mereka Tuhan menganugrahkan keistimewaan, memberikan kekhususan. Salah satu nya adalah anak Down Syndrome. Sekolah Renang Go Swim didukung oleh Persatuan Orang Tua dengan Anak Down Syndrome (POTADS) Kota Bandung Mengadakan latihan renang ADS (Anak dengan Down Syndrome).
Kegiatan ini akan dimulai pada tanggal 15 Februari 2014. Selanjutnya akan dilakukan secara rutin setiap hari sabtu hingga tanggal 15 Maret. Berikut ini jadwal latihannya :
Untuk jam pelaksaan akan dikonfirmasi berdasarkan pengelompokkan ADS. Konfirmasi akan dimulai pada tanggal 9 Februari 2014.